Jumat, 13 Desember 2013

Review : Oriflame Beauty Colour Pro Eye Shadow Trio - Shimmering Green






Haihai

Bulan ini kebetulan aku lagi dapet gratisan produk dari Oriflame ( karena aku konsultan) senilai 129.000 idr. Produk apapun.. dan galau lah saya memilih Eye Shadow atau Foundation. Sebenernya pengambilan hadiahnya bisa dari minggu pertama bulan Desember ini, tapi aku tunda sampe minggu ke dua kerena masih galau gundah gulana itu tadi hehehe.

Pada suatu ketika aku stress berat karena ngejar skripsi yang (semoga) sebentar lagi kelar. Berhubung aku tipe orang yang nggak bisa anteng ngerjainnya, jadi ngerjainya sambil klak klik blog orang. Tiba-tiba terdampar di Beauty Blog Indonesia dan menemukan ada Give Away yang menarik. Temanya Carnival. Langsung menjatuhkan pilihan ke Eye Shadow tanpa galau lagi. Bahkan tanpa pikir panjang langsung pilih si Hijau ini. Foundation di tunda karena sepertinya besok akan beli di Wardah aja hohoho

Lanjut.. 
jadi ini adalah penampakan kotak OB Colour Pro Eye Shadow Trio Shimmering Green-nya ( panjang beneeeerr namanya)

Kata Catalouge Oriflame-nya : 

Enam palet eye shadow spektakuler, setiap palet terdiri atas 3 warna yang telah disesuaikan. Termasuk 2 aplikator berkualitas tinggi. 2,7 gr.

Memang tersedia enam palet warna..silakan ditengok di id,oriflame

Bahan-bahan :

TALC, MICA, CALCIUM SODIUM BOROSILICATE, MAGNESIUM STEARATE, DIMETHICONE, HYDROGENATED POLYISOBUTENE, OCTYLDODECYL STEAROYL STEARATE, BIS-DIGLYCERYL POLYACYLADIPATE-2, CAPRYLYL GLYCOL, TIN OXIDE, METHYLPARABEN, PROPYLPARABEN, CI 77499, CI 77891, CI 77491, CI 77007, CI 77742, CI 77288, CI 77492, CI 77510, CI 19140, CI 77289

Kataku sih :
Khas dari seri Oriflame Beauty adalah kotaknya yang super simpel. Hitam dengan tulisan Oriflame berwarna silver. Terbuat dari plastik, tampak kokoh. Setelah dibuka..ih waw! aku terkagum-kagum dengan teknologi laci-nya. (O.O). Seperti yang bisa dilihat dari foto ini, ada laci di bagian bawah eye shadow paletnya. Isinya adalah dua aplikator seperti yang dijanjikan oleh katalognya . Tapi sedikit kecewa karena nggak ada kacanya. Oh iya..ada semacam buku kecil yang diselipin di dalem kotaknya. Itu adalah buku chart semua warna palet dan penggambaran hasilnya. Ini dia penampakannya


Nggak kelihatan di foto sih ya shimmernya..tapi sebenernya ada semacam gliter halus. Sejujurnya aku rada parno kalo pake yang gliter-gliter, takut berubah jadi penyanyi dangdut keliling menor. Terus langsung aja aku coba templokin ke mata pake aplikatornya.
Sebenernya aplikatornya empuk, tapi sedikit kasar di serabutnya sih menurutku. Kelebihannya serabut kasar adalah sekali oles di palet langsung nempel warnanya.

Begitu nempel mata..temen-temen bisa lihat nggak ada shimmer-nya sama sekali. Bukan karena kamera hape yang butut, tapi emang karena gliter yang tadi aku lihat hilang ditelan entah apa..hasilnya adalah matte.
Pigmen warna paling gelap sangat keluar, apa lagi buat kulit super gelap kaya punyaku (FYI kulit saya sangat gelap untuk ukuran sawo matangnya Indonesia). Yang tengah lumayan lah, walaupun harus beberapa kali oles. Yang paling muda..ngek ngookk...ga keluar warnanya kalo buat kelopak mata. Pantang menyerah, aku oles si paling muda ke bulu mata bawah, dan jreeng! Keluar warnanya..kira-kira kenapa yaa??

Kesimpulannya..
+
Kotaknya ada laci buat 2 aplikator, dan masih bisa diisi sekitar 2pcs aplikator lagi
Hasilnya matte, lebih suka matte dari pada heboh shimmernya. Mungkin bagi beberapa orang kekurangan sih ya hehehe
Warna tuanya nempel
Gratis hehehe

-
Nggak ada kaca
Udah..itu aja

Repurchase? maybe..but not the Green one..

Harganya : 129.000idr, ( bulan Desember jadi 99.000idr)

Sekedar info yang mungkin bertanya-tanya tentang boneka yang muncul di foto pertama (kaya ada aja yang nanya). Itu adalah boneka Monster High nama aslinya Cleo. Monster High itu satu keluarga sama Barbie dari Mattel. Tapi namanya aja Monster jadi serinya adalah seri monster macem dracula, warewolf,frenkeinstain, mumi cleopatra dll. Berhubung sudah saya make over habis-habisan wajah si CLEO ini sekarang dia di babtis jadi bernama DEJAH. Hohohoho

See you in next post guys


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar